“Sesungguhnya orang yang hidup untuk dirinya sendiri, ia akan hidup
kecil dan mati sebagai orang kecil. Sedangkan orang yang hidup untuk
umatnya, ia akan hidup mulia dan besar, serta tidak akan pernah mati”.
(Sayyid Qutbh)
Keberadaan makhluk diciptakan Allah adalah untuk membangun peradaban
yang baik di dunia ini dan sekaligus untuk beribadah kepadaNya. Selama
semua makhluk itu selalu berpijak pada pedoman hidup yang telah
dikirimkan kepada utusanNya yang mulia maka semua proses akan berjalan
dengan maksimal. Dan pencapaian itu tentu dengan kapasitas yang sudah
ditunjuk pada masing-masing individu tentunya. Tidak ada saling lebih di
antara yang lainnya kecuali tingkat ketaqwaannya.